March 24, 2025

Dokter Richard Lee Resmi Mualaf, Dibimbing Ustaz Derry Sulaiman

  • January 29, 2025
  • 2 min read
Dokter Richard Lee Resmi Mualaf, Dibimbing Ustaz Derry Sulaiman

Jakarta, Gatranews.id – Dokter Richard Lee telah memeluk agama Islam sejak dua tahun lalu. Kabar ini kembali mencuat setelah Ustaz Derry Sulaiman membagikan video yang memperlihatkan Richard Lee belajar berdzikir menggunakan tasbih.

Melalui akun Instagram pribadinya, Ustaz Derry mengunggah momen tersebut dan mengajak masyarakat untuk mendoakan agar dokter berusia 39 tahun itu tetap istikamah dalam ajaran Islam.

Dalam unggahannya pada Selasa (28/1/2025), Ustaz Derry Sulaiman mengajak umat Muslim untuk mendoakan Richard Lee.

“Bismillah, kabar gembira… Yuk, kita doakan dr Richard Lee istikamah dalam iman dan Islam! Takbir! Hidayah bercurah,” tulisnya.

Ustaz Derry juga menegaskan bahwa keputusan Richard Lee menjadi mualaf tidak terkait dengan kontroversi bisnis skincare yang sempat menyeret namanya. Proses masuk Islamnya telah berlangsung sejak dua tahun lalu, dengan bimbingan langsung dari Ustaz Derry Sulaiman.

“Lagi belajar salat, doakan ya,” jawab Ustaz Derry kepada netizen yang menanyakan perkembangan spiritual Richard Lee.

Dukungan dari Keluarga

Richard Lee sebelumnya telah menunjukkan ketertarikan untuk belajar Islam. Istrinya, Reni Effendi, memberikan kebebasan penuh kepada suaminya dalam memilih keyakinan.

Reni meyakini bahwa agama adalah urusan pribadi, sehingga ia mendukung langkah Richard untuk lebih mendalami Islam.

“Tujuanku adalah untuk mencari ketenangan, pengin belajar, pengin membuat aku menjadi orang yang lebih baik,” ungkap Richard Lee dalam wawancara di YouTube Need A Talk pada Juli 2024.

Dengan perjalanan spiritualnya yang semakin kuat, banyak pihak yang mendoakan agar Richard Lee terus diberikan hidayah dan keteguhan dalam keyakinan barunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *