February 6, 2025

Ustaz Abdul Somad Hadiri Perayaan Milad Anak dr. Ayu Widyaningrum dengan Acara Berbagi

  • January 20, 2025
  • 2 min read
Ustaz Abdul Somad Hadiri Perayaan Milad Anak dr. Ayu Widyaningrum dengan Acara Berbagi

Banjarmasin, Gatranews.id – Januari menjadi bulan penuh berkah bagi dr. Ayu Widyaningrum, dokter estetik asal Banjarmasin. Di bulan ini, ia mengadakan perayaan ulang tahun putra pertamanya, Alif Barra, dan putra ketiganya, Juna Abinaya, dengan cara yang istimewa.

Alih-alih pesta mewah, dr. Ayu memilih untuk menggelar acara santunan bagi lebih dari 1.500 anak yatim, sekaligus menghadirkan tausiah dari Ustaz Abdul Somad (UAS).

Dr. Ayu menjelaskan bahwa tujuan utama dari acara ini adalah untuk memberikan teladan kepada anak-anaknya agar terbiasa berbagi dengan sesama, terutama kepada anak yatim.

“Ini cara saya mengajarkan mereka untuk hidup sederhana, tidak hedonis, dan memiliki kerendahan hati,” ungkap ibu lima anak tersebut.

Acara yang berlangsung pada Ahad, 19 Januari 2025, bertempat di Gedung Juang Raya 2, Jalan Pangeran Hidayatullah No. 6, Benua Anyar, Banjarmasin. Sebanyak 1.500 anak yatim dari 53 panti asuhan dihadirkan menggunakan 100 unit taksi kuning yang disediakan khusus oleh dr. Ayu.

Pesan Berharga dari Ustaz Abdul Somad

Dalam tausiahnya, UAS menekankan pentingnya mensyukuri nikmat melalui berbagi kepada sesama. Ia mengapresiasi langkah dr. Ayu yang memilih merayakan ulang tahun anak dengan kegiatan amal seperti ini.

“Tasyakur semacam ini adalah cara yang benar untuk mensyukuri nikmat, termasuk kelahiran anak. Jangan hanya sekadar pamer harta, tapi jadikan nikmat itu dirasakan oleh banyak orang,” ujar UAS.

Menurutnya, berbagi kepada anak yatim membawa keberkahan yang nyata. “Berilah makan anak yatim atau orang miskin, maka Allah akan membalasnya dengan pahala yang berlipat ganda,” tambahnya.

UAS juga menjelaskan bahwa perayaan seperti ini mengandung banyak kebaikan, seperti pembacaan Al-Qur’an, shalawat, doa bersama, dan pemberian santunan kepada anak yatim.

Teladan Positif untuk Anak

Dr. Ayu mengungkapkan alasannya memilih UAS sebagai pembicara dalam acara ini. “Anak-anak saya sering menonton potongan ceramah Ustaz Abdul Somad di media sosial. Mereka menyukainya,” ujarnya.

Menutup acara, dr. Ayu, ditemani kedua putranya, membagikan santunan secara langsung kepada ribuan anak yatim yang hadir. UAS pun mendoakan agar keluarga dr. Ayu senantiasa diberkahi rezeki dan diberi kesempatan untuk terus berbuat kebaikan.

“Mudah-mudahan bapak dan ibu dokter selalu dilimpahkan kemudahan rezeki dan semakin banyak berbuat kebaikan di masa depan,” tutup UAS.

Acara sederhana namun penuh makna ini menjadi inspirasi bagaimana merayakan kebahagiaan dengan cara yang bermanfaat bagi sesama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *