Kolaborasi Epik! Atta Halilintar Gandeng Rapper Malaysia di Single “Ashiap”

Jakarta, Gatranews.id – Atta Halilintar terus mengukuhkan dirinya sebagai salah satu kreator paling berpengaruh di Indonesia.
Kali ini, Atta kembali mengejutkan penggemarnya dengan merilis single terbaru berjudul “Ashiap.”
Hal yang membuat karya ini semakin istimewa adalah keterlibatan dua rapper besar asal Malaysia, Joe Flizzow dan MK dari K-Clique, dalam kolaborasi lintas negara ini.
Dirilis di bawah naungan AHHA Record, Ashiap lahir dari percakapan santai antara Atta dan kedua rapper tersebut di media sosial. Momen ini kemudian berkembang menjadi kolaborasi yang sarat makna.
“Alhamdulillah, dua rapper Malaysia ini humble banget. Mereka DM saya, terus ya jadi kepikiran kolaborasi di single yang bersejarah buat saya ini,” ungkap Atta dalam wawancara eksklusif dengan media pada Jumat, 9 Agustus 2024.
Atta tak lupa menyampaikan rasa kagumnya terhadap Joe Flizzow dan MK, yang memiliki pengaruh besar di dunia musik Asia Tenggara.
“Rispek banget, apalagi Bung Joe Flizzow namanya besar di Asia Tenggara, begitu juga Mas MK, senang deh pokoknya,” sambung Atta, penuh antusias.
Bukan hanya lagu, Atta juga mempersembahkan video klip yang digarap dengan sangat serius.
Tak tanggung-tanggung, ratusan orang dilibatkan dalam produksi video klip yang mengambil latar di Sirkuit Formula E. Hasilnya, video klip “Ashiap” berhasil menarik perhatian lebih dari satu juta penonton dalam waktu singkat.
Meski kolaborasi ini terdengar sempurna, Atta tidak menutup-nutupi bahwa menyatukan jadwal dengan dua artis besar dari Malaysia bukanlah hal yang mudah.
“Cocokin jadwalnya yang susah, kadang kita bisa, mereka nggak bisa, begitu juga sebaliknya,” kata Atta, mengakui tantangan terbesar yang dihadapi.
Namun, antusiasme Atta terhadap proyek ini begitu besar, terutama saat ia sendiri mengambil peran sebagai sutradara video klip yang terinspirasi dari gaya hip-hop Amerika.
“Akhirnya ya kesampaian bikin. Aku juga passion untuk direct video klip langsung yang kayak hip-hop Amerika sana,” tambahnya.
Walaupun menghadapi berbagai kendala, terutama dalam hal waktu, jarak antara kedua negara ternyata tidak menjadi penghalang yang berarti. Kolaborasi ini justru berjalan lebih cepat dari yang diperkirakan.
“Prosesnya cepat sih, aku kirim beat, mereka pada suka, terus seminggu sudah dikirimin tuh demonya,” jelas Atta.
Single “Ashiap” diharapkan menjadi simbol kuat persahabatan antara Indonesia dan Malaysia. Karya ini kini telah tersedia di berbagai platform musik digital, siap untuk dinikmati oleh penggemar musik di kedua negara.
“Semoga ini jadi hubungan baik antar kedua negara, jadi karya bersama yang keren, dan bisa dinikmati semua,” tutup Atta, penuh harapan.