Ayatullah Khamenei Sebut AS dan Israel Tak Mampu Taklukkan Hamas

Teheran, Gatranews.id – Pemimpin Besar Iran Ayatullah Sayyid Ali Khamenei, memposting pesan dalam bahasa Ibrani di platform X, bertepatan dengan pidato Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, di Kongres AS pada Rabu (24/7).
“Kekuatan perlawanan semakin nyata setiap hari,” dan bahwa “sistem besar di tingkat militer, politik, dan ekonomi yang didukung oleh AS, mendukung Israel dalam memerangi Hamas, namun mereka tidak berhasil menundukkan Hamas.” tulis Ayatullah Sayyid Ali Khamenei.
Unggahan tersebut juga menampilkan video aksi pejuang perlawanan di Jalur Gaza, serta dukungan dari front di Lebanon, Irak, dan Yaman.
Netanyahu dalam pidatonya, dikritik karena dianggap menyebarkan informasi yang tidak benar untuk membentuk opini publik mengenai situasi di Jalur Gaza, serta menyerang Iran dan kekuatan Poros Perlawanan lainnya. Pidatonya disambut dengan sorakan dan tepuk tangan dari anggota DPR dan Senat sebanyak 53 kali.
Di medan tempur, sayap militer Hamas, Brigade Al-Qassam, pada Rabu (23/7/24) mengumumkan bahwa mereka telah meledakkan sebuah rumah yang dijadikan tempat persembunyian pasukan Israel di kamp Yabna, Rafah, Jalur Gaza selatan, mengakibatkan beberapa tentara Israel tewas dan terluka.
Brigade Al-Qassam juga menyatakan telah menghancurkan sebuah kendaraan pengangkut pasukan Israel dan membakarnya di pusat kota Bani Suhaila, sebelah timur Khan Yunis, selatan Jalur Gaza, serta menembak sebuah tank Israel dengan peluru Al-Yassin 105 di Bani Suhaila.
Selain itu, Brigade Al-Qassam mengklaim telah menghancurkan satu unit tank Merkava Israel dengan perangkat Shawaz di Bani Suhaila, timur Khan Yunis, Jalur Gaza selatan.