PTPP Rampungkan Pembangunan BTN Ecopark Gandul Tahap 1
Jakarta, Gatranews.id – PT PP (Persero) Tbk merampungkan pembangunan BTN Ecopark Gandul Tahap 1. Kawasan ini menjadi proyek Human Development pertama di Indonesia yang meraih standar Platinum dari Green Building Council Indonesia.
Kawasan milik PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk itu dirancang sebagai pusat pengembangan SDM perbankan. Lokasi ini diresmikan pada 5 Desember 2025. Acara peresmian menandai hadirnya fasilitas pelatihan modern yang mengusung konsep hijau dan berkelanjutan. BTN menyebut fasilitas ini sebagai bagian dari transformasi pengelolaan SDM masa depan.
Fasilitas yang disiapkan mencakup gedung pendidikan, asrama peserta pelatihan, arsip center, dan kantor cabang. Auditorium, foodcourt, masjid, lapangan olahraga, lapangan sepak bola, jogging track, dan danau buatan melengkapi kawasan ini. Seluruh fasilitas dirancang untuk mendukung konsep Green Neighborhood.
Corporate Secretary PTPP, Joko Raharjo menjelaskan sejumlah inovasi konstruksi diterapkan dalam proyek ini. Ia menyebut penggunaan manlift movable mempercepat pekerjaan interior tanpa merusak lantai dan meningkatkan keamanan pekerja.
“Pencapaian ini menjadi bukti konkret komitmen PTPP dalam menghadirkan delivery excellence, dengan menjaga kualitas, keselamatan, dan keberlanjutan sebagai pilar utama,” ujar Joko.
PTPP juga menerapkan metode curing beton menggunakan antisol yang lebih ramah lingkungan. Metode ini dinilai mampu mengurangi penggunaan plastik secara signifikan. Integrasi manajemen proyek digital diterapkan untuk menjaga efisiensi di lapangan.
Manajemen BTN memberikan apresiasi atas kualitas pekerjaan PTPP. Mereka menilai perusahaan mampu menjaga mutu konstruksi dari tahap awal hingga akhir. BTN Ecopark Gandul disebut sebagai simbol transformasi menuju pengembangan SDM perbankan yang lebih adaptif.
Pembangunan kawasan ini sejalan dengan Asta Cita Pemerintah. Proyek tersebut mendukung upaya memperkuat sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing. Kawasan ini juga menjadi contoh infrastruktur hijau yang ramah lingkungan.
Dengan penyelesaian tahap pertama ini, PTPP menegaskan posisinya sebagai perusahaan konstruksi nasional dengan kompetensi kuat di bidang konstruksi hijau. Perusahaan menyatakan akan terus mendorong penerapan teknologi konstruksi modern.
