Audiensi Federasi BPW Indonesia dengan Menteri PPPA: Penguatan Kiprah Perempuan Indonesia di Tingkat Nasional dan Internasional
Jakarta, Gatranews.id — Federasi BPW Indonesia yang dipimpin oleh Ketua Umum Dr. Ir. Hj. Giwo Rubianto, M.Pd melakukan audiensi dengan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia, Dra. Hj. Arifatul Chairi Fauzi, M.Si di kediaman resmi Menteri PPPA. Pertemuan hangat dan penuh kekeluargaan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kiprah perempuan Indonesia di tingkat nasional maupun internasional.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Giwo Rubianto menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan penuh Menteri PPPA yang memungkinkan terselenggaranya BPW Indonesia International Forum 2025 pada 20 Agustus di Jakarta. Forum ini menghadirkan tokoh perempuan nasional, duta besar perempuan, perwakilan UN Women, BPW International, akademisi, seniman, organisasi Seruni, serta anggota DPR RI. Antusiasme yang tinggi ditunjukkan dengan banyaknya pengusaha perempuan yang langsung mendaftarkan diri sebagai anggota BPW Indonesia melalui website resmi, mencerminkan respon positif terhadap peran organisasi ini.
BPW Indonesia juga melaporkan partisipasinya dalam BPW Asia Pacific Regional Conference 2025 di Putrajaya, Malaysia, pada 24–26 Agustus 2025. Konferensi internasional yang dihadiri delegasi dari 29 negara Asia Pasifik ini menjadi momen bersejarah karena BPW Indonesia resmi dikukuhkan sebagai Federasi Nasional sekaligus menerima penghargaan “The Most Outstanding Country Award” bersama Taiwan dan Malaysia. “Penghargaan ini menjadi bukti bahwa BPW Indonesia mampu menjembatani pemberdayaan perempuan dari akar rumput hingga global, sekaligus meningkatkan kapasitas perempuan di sektor UMKM, kepemimpinan, dan keterlibatan internasional,” ujar Dr. Giwo Rubianto.
Menteri PPPA, Dra. Hj. Arifatul Chairi Fauzi, M.Si, memberikan apresiasi dan selamat atas kiprah BPW Indonesia yang diakui di kancah nasional maupun internasional. Menurut beliau, penghargaan internasional tersebut adalah kebanggaan bagi Indonesia dan membuktikan bahwa BPW Indonesia telah menghadirkan koneksi dan jejaring luas yang memberi manfaat bagi perempuan di berbagai bidang.
Ke depan, BPW Indonesia bersama Kementerian PPPA berkomitmen memperkuat kolaborasi strategis untuk pemberdayaan perempuan di wilayah rural dan urban, mendukung penyintas kekerasan, kelompok rentan, serta penyandang disabilitas. Prinsip yang diusung adalah menjembatani semua elemen perempuan, dari grassroots hingga global, untuk bersatu, berkolaborasi, dan membangun negeri. Kolaborasi ini juga akan berlanjut ke tingkat dunia melalui forum United Nations Commission on the Status of Women (CSW) ke-70 di Markas Besar PBB, New York, pada Maret 2026, sebagai wadah strategis untuk menyuarakan kepentingan perempuan Indonesia di panggung global.
