January 9, 2026

Siswi Berprestasi Asal Tangerang Ikut Lomba Fashion Show, Giat Kejar Mimpi Sejak Dini

  • July 6, 2025
  • 2 min read
Siswi Berprestasi Asal Tangerang Ikut Lomba Fashion Show, Giat Kejar Mimpi Sejak Dini

Tangerang, Gatranews.id – Indonesia diprediksi akan meraih bonus demografi pada tahun 2045, di mana generasi muda menjadi tumpuan utama kemajuan bangsa. Karena itu, penting untuk menyiapkan anak-anak yang tak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki talenta dan semangat berprestasi sejak dini.

Salah satu potret generasi muda yang menunjukkan semangat itu adalah Ratu Balqis Ash-Shuara Pane, siswi kelas 2 SD asal Tangerang. Meski masih berusia 9 tahun, Ratu telah menunjukkan berbagai pencapaian luar biasa. Ia merupakan juara 1 dalam kejuaraan taekwondo, dan kini aktif mengikuti berbagai ajang pengembangan diri lainnya, termasuk lomba fashion show.

Terbaru, Ratu Balqis turut meramaikan ajang “School Holiday At Mall: Kids Contest Fashion Show Casual Denim” yang digelar di Metropolis Town Square, Tangerang. Meski belum berhasil meraih juara dalam kompetisi tersebut, Ratu tetap antusias dan tidak patah semangat.

“Fashion show itu seru dan menambah pengalaman. Walaupun aku belum juara, tapi aku tidak putus asa. Aku akan terus ikut lomba-lomba selanjutnya,” ujar Ratu Balqis dengan penuh semangat.

Selain bercita-cita menjadi dokter, Ratu juga gemar berenang dan aktif mengikuti kegiatan luar sekolah yang menunjang kepercayaan diri dan keterampilan sosialnya. Keikutsertaannya dalam berbagai lomba menunjukkan komitmennya untuk terus mengejar mimpi dan mengembangkan potensi diri.

“Aku ingin jadi anak yang sukses, membanggakan orang tua, dan bisa mengabdi untuk bangsa Indonesia,” tutur Ratu Balqis.

Kisah Ratu menjadi inspirasi bahwa pembentukan karakter dan semangat berprestasi bisa dimulai sejak usia dini. Ia juga mengajak anak-anak lainnya untuk tidak takut bermimpi dan terus berusaha meraih cita-cita.

Semangat seperti yang ditunjukkan Ratu Balqis inilah yang diharapkan dapat mencetak generasi emas Indonesia di masa depan — generasi yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga tangguh, berani, dan penuh dedikasi untuk negeri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *