January 12, 2026

PTPP Percepat Pembangunan Gedung Wing 2 Kementerian PUPR di IKN

  • May 22, 2025
  • 2 min read
PTPP Percepat Pembangunan Gedung Wing 2 Kementerian PUPR di IKN

Jakarta, Gatranews.idPT PP (Persero) Tbk mempercepat pembangunan Gedung Wing 2 Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Ibu Kota Nusantara (IKN). Hingga pertengahan Mei 2025, progres pembangunan telah mencapai 54,77%.

Proyek ini merupakan bagian dari pekerjaan konstruksi terintegrasi rancang dan bangun. Skema pengerjaan dilakukan secara kerja sama operasi (joint operation), dengan PTPP sebagai pemimpin konsorsium sebesar 65%.

Nilai kontrak proyek sebesar Rp1,39 triliun. Masa pelaksanaan dimulai pada 29 Desember 2023 dan ditargetkan selesai pada 17 Desember 2025.

Pada Sabtu (17/5), Wakil Menteri Pekerjaan Umum Diana Kusumastuti meninjau langsung pembangunan gedung. Ia menyampaikan bahwa proyek berjalan lebih cepat dari jadwal.

Diana juga menekankan pentingnya menjaga kualitas bangunan serta memerhatikan aspek estetika, keberlanjutan, dan inovasi teknologi.

“Progress proyek lebih cepat dari target,” kata Diana saat kunjungan.

Gedung Wing 2 dibangun dengan desain modern dan fungsional. PTPP juga menerapkan sejumlah inovasi konstruksi. Beberapa di antaranya adalah penggunaan adjustable decking untuk efisiensi bekisting kolom, pemanfaatan embung sebagai sumber air kerja, serta sistem QR Code Check & Defect List untuk pengendalian mutu.

“Sebagai proyek vital di kawasan inti pemerintahan IKN, Gedung Wing 2 PUPR tidak hanya mengusung desain modern dan fungsional, namun juga menghadirkan berbagai inovasi konstruksi,” kata Sekretaris Perusahaan PTPP, Joko Raharjo dalam keterangan yang diterima pada Kamis (22/5).

Proyek ini juga memiliki elemen arsitektur unik berupa kolom beton berbentuk huruf V. Bentuk ini menjadi ciri khas Gedung Menteri dan saat ini merupakan satu-satunya di IKN. Gedung Kementerian PUPR Wing 2 juga dihubungkan dengan jembatan ke Gedung Wing 1.

Bangunan ini ditargetkan meraih sertifikasi Bangunan Gedung Hijau (BGH) dan bangunan cerdas.

“Sebagai pionir konsep eco-friendly green building di Indonesia, PTPP terus memperkuat posisinya sebagai kontraktor nasional unggulan dengan rekam jejak proyek-proyek prestisius seperti pelabuhan, bendungan, pembangkit listrik, dan infrastruktur strategis lainnya,” ujar Joko.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *